Iklan

Babinsa dan Warga Kompak Bersihkan Saluran Air di Dare Ajue Soppeng

Sahril
Sabtu, 15 Maret 2025, Maret 15, 2025 WIB Last Updated 2025-03-15T07:46:39Z


Sorotanwarga.com, Soppeng - Dalam upaya mengantisipasi banjir di musim penghujan, Babinsa Koramil 01 Lalabata/Posramil Donri Donri, yang merupakan jajaran Kodim 1423/Soppeng, menggelar Karya Bakti membersihkan saluran air sepanjang 50 meter di Dusun Dare Ajue, Desa Lalabata Riaja, Kecamatan Donri Donri, Kabupaten Soppeng, Sabtu (15/3).

Kegiatan ini melibatkan Kepala Dusun serta masyarakat setempat dalam aksi gotong royong demi menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Saluran air yang tersumbat oleh tumpukan sampah, dedaunan, dan ranting pohon berpotensi menyebabkan banjir jika tidak segera dibersihkan.

Oleh karena itu, Babinsa bersama warga bahu-membahu menyingkirkan berbagai material yang menghambat aliran air guna mencegah luapan ke jalan raya dan pemukiman sekitar.

Sertu Kasmudi, Babinsa Dare, Ajue, menegaskan bahwa Karya Bakti ini tidak hanya bertujuan untuk memperlancar aliran air, tetapi juga sebagai bentuk sinergi antara aparat TNI dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.


”Kami ingin memastikan bahwa saluran air di wilayah ini tetap bersih dan berfungsi dengan baik, sehingga masyarakat terhindar dari risiko banjir saat hujan deras. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud kebersamaan antara Babinsa, pemerintah lingkungan, dan warga dalam membangun kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” kata Sertu Kasmudi.

Sementara itu , Kepala Dusun Dare Ajue, menyampaikan apresiasi atas kepedulian dan kerja keras Babinsa dalam membantu masyarakat menjaga kebersihan lingkungan.

”Kami sangat berterima kasih kepada Danramil beserta jajaran Babinsa yang telah menunjukkan kepedulian terhadap wilayah kami. Dengan adanya kegiatan ini, saluran air kini lebih bersih dan arus air dapat mengalir dengan lancar. Semoga kekompakan antara Babinsa, masyarakat, dan tiga pilar ini terus berlanjut demi menciptakan lingkungan yang lebih baik,” ungkapnya.

(Red*)
Komentar

Tampilkan

  • Babinsa dan Warga Kompak Bersihkan Saluran Air di Dare Ajue Soppeng
  • 0

Topik Populer

Iklan