Iklan

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Soppeng Tetap Prioritaskan Kepedulian terhadap Warga Terdampak Bencana

Sahril
Sabtu, 22 Februari 2025, Februari 22, 2025 WIB Last Updated 2025-02-22T13:47:42Z


Soppeng, Sorotanwarga.com - Di tengah penghujung masa jabatannya yang akan berakhir pada 20 Februari 2025, Bupati Soppeng, H. A. Kaswadi Razak, SE, kembali menegaskan komitmennya dalam mengutamakan kesejahteraan masyarakat.

Hal ini tercermin dari aksinya turun langsung ke lapangan guna meninjau dampak bencana hujan deras dan tanah longsor di Kabupaten Soppeng pada Senin malam (10/02/2025).

Fokus kunjungan tersebut berada di Jalan Poros Barru-Soppeng, tepatnya di Bulu Dua, Desa Gattareng Toa, Kecamatan Marioriwawo, yang terdampak cukup parah akibat bencana tersebut.

Dalam kunjungannya, Bupati Soppeng tidak hanya meninjau infrastruktur yang rusak, tetapi juga berdialog langsung dengan warga untuk memahami kondisi dan kebutuhan mereka pascabencana.


"Saya turut prihatin atas musibah yang menimpa warga Soppeng. Pemerintah daerah akan hadir dan memastikan segala bentuk bantuan serta dukungan diberikan bagi masyarakat yang terdampak," ujar Andi Kaswadi Razak dengan penuh empati.

Bupati menegaskan bahwa meskipun masa tugasnya akan segera berakhir, tanggung jawabnya sebagai pemimpin daerah tidak akan surut.

Ia memastikan bahwa pemerintah daerah tetap bekerja maksimal dalam menangani dampak bencana ini, termasuk percepatan perbaikan infrastruktur dan distribusi bantuan bagi korban terdampak.

Kunjungan ini sekaligus menjadi cerminan dedikasi dan komitmen Bupati Soppeng dalam melayani masyarakat hingga akhir masa jabatannya. 

Kepeduliannya dalam merespons bencana dengan cepat dan sigap menunjukkan bahwa pengabdian kepada rakyat adalah prioritas utama yang terus dijunjung tinggi.

(SAHRIL)
Komentar

Tampilkan

  • Menjelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Soppeng Tetap Prioritaskan Kepedulian terhadap Warga Terdampak Bencana
  • 0

Topik Populer

Iklan