Iklan

Proyek P3A di Takka Disinyalir Dikuasai Pihak Ketiga, Proyek Telanjang?

Sahril
Jumat, 01 November 2024, November 01, 2024 WIB Last Updated 2024-11-01T15:29:34Z

    Ket.Foto: Ilustrasi 

Sorotanwarga.com, Soppeng -Proyek P3A Tani Bakke e di Dusun Takka, Desa Mariorilau, Kabupaten Soppeng, disinyalir dikuasai pihak ketiga yang tidak berkaitan langsung dengan kelompok tani tersebut.

Proyek yang seharusnya dijalankan secara mandiri ini justru tampak dikendalikan oleh pihak luar.

Tidak hanya itu, proyek P3A di Takka ini diduga sebagai "proyek telanjang" karena kurangnya transparansi di lapangan.

Salah satu indikasinya adalah tidak adanya papan informasi proyek di lokasi yang merupakan pelanggaran ketentuan, sebab setiap proyek berbiaya negara diwajibkan menampilkan informasi terkait transparansi pelaksanaan di area proyek.


Salah seorang sumber yang meminta agar identitasnya dirahasiakan mengungkapkan hal yang mencengangkan publik.


“Proyek P3A ini tampaknya dikelola oleh pihak ketiga, yang bahkan diduga memberi fee tertentu kepada ketua kelompok tani sebagai imbalan,” pungkasnya.

Menurutnya, proyek ini telah jauh melenceng dari tujuan awal yang ditetapkan program P3A.

Sumber tersebut menegaskan lemahnya pengawasan dari instansi terkait turut memperburuk situasi Proyek P3A di Takka.

”Pengawasan yang lemah dari pihak berwenang telah menjadi persoalan serius. Setiap penggunaan anggaran negara harus transparan dan dapat dipertanggungjawabkan,” tandasnya, Jum'at (1/11).

Desakan agar aparat penegak hukum segera melakukan penyelidikan mendalam pun semakin kuat. 

Dugaan keterlibatan pihak ketiga dalam proyek ini diharapkan bisa diusut tuntas guna memastikan proyek dilaksanakan sesuai dengan tujuan utama program P3A, yaitu untuk memberdayakan kelompok tani dan meningkatkan kesejahteraan mereka.

(Penulis: Sahril)
Komentar

Tampilkan

  • Proyek P3A di Takka Disinyalir Dikuasai Pihak Ketiga, Proyek Telanjang?
  • 0

Topik Populer

Iklan