Iklan

Pertemuan Aksi 7: Langkah Strategis Soppeng Hadapi Stunting

Sahril
Kamis, 26 September 2024, September 26, 2024 WIB Last Updated 2024-09-26T10:58:15Z


Sorotanwarga.com, Soppeng – Pemerintah Kabupaten Soppeng kembali menegaskan komitmennya dalam menurunkan angka stunting melalui acara "Pertemuan Aksi 7: Pengukuran dan Publikasi Stunting", yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng pada Kamis, 26 September 2024.

Acara ini menandai langkah konkrit pemerintah daerah dalam mempercepat penurunan prevalensi stunting di wilayah tersebut.

Wakil Bupati Soppeng, Ir. H. Lutfi Halide, menegaskan pentingnya menangani masalah stunting secara serius.

”Pemerintah Pusat sudah sangat serius dalam upaya penurunan stunting, seperti yang tercermin dalam Peraturan Presiden No. 72 tahun 2021. Dengan landasan hukum yang kuat, kita harus mengoptimalkan intervensi, pendanaan, serta pemantauan program ini di Kabupaten Soppeng,” katanya.

Pertemuan ini diselenggarakan oleh Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi, Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng, yang dihadiri oleh berbagai elemen penting, termasuk SKPD terkait, PKK, Camat, Kepala Desa Lokus, Kepala Puskesmas, dan Petugas Gizi.


Dalam laporannya, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Enawati, menjelaskan tujuan utama dari pertemuan ini adalah mempublikasikan data prevalensi stunting di Kabupaten Soppeng, serta mengidentifikasi faktor-faktor determinan penyebab stunting.

”Diharapkan dari pertemuan ini, akan ada peningkatan kerjasama lintas program dan sektor, demi mendukung program percepatan penurunan stunting di Kabupaten Soppeng,” ungkapnya.

Acara ini menghadirkan dua narasumber terkemuka yaitu, Prof. dr. Veni Hadju, MSc., PhD dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin, serta Ahmad Ismail, dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan. 

Kedua narasumber memberikan paparan strategis terkait langkah-langkah efektif dalam penanganan stunting, baik dari sisi teoritis maupun praktis, yang dapat diterapkan langsung di Kabupaten Soppeng.(**)


Komentar

Tampilkan

  • Pertemuan Aksi 7: Langkah Strategis Soppeng Hadapi Stunting
  • 0

Topik Populer

Iklan